Cara Chat WA tanpa menyimpan nomor terlebih dahulu
Cara melakukan chat WA tanpa menyimpan nomor terlebih dahulu
Terkadang kita ingin melakukan chating / kirim pesan, tetapi nomer yang akan di tuju belum tersimpan di kontak dan kita malas untuk menyimpannya karena mungkin itu bukan nomer keluarga, teman, relasi kerja ataupun mungkin hanya untuk sekali chat saja. Kalo disimpan akan memenuhi memory kontak dan tentunya akan berpengaruh dengan kinerja ponsel kita. Bagaimana caranya?
Di artikel ini saya akan membahas tantang cara melakukan chating whatsapp tanpa menyimpan nomor ke kontak terlebih dahulu. Biasanya fitur ini sering kita jumpai di web jual beli yang dapat digunakan untuk melakukan chat antara konsumen dengan pembelinya.
Menggunakan Fitur Klik untuk Chat
Fitur Klik untuk Chat ini memungkinkan kita untuk memulai chat dengan seseorang tanpa harus menyimpan nomor telepon orang tersebut di buku telepon kita. Selama kita mengetahui nomor telepon orang ini, Kita dapat membuat tautan yang akan memungkinkan kita untuk chat dengannya. Dengan mengeklik tautan, chat dengan orang tersebut akan terbuka secara otomatis. Klik untuk Chat berfungsi baik pada telepon ataupun WhatsApp Web.Untuk membuat tautan Klik untuk Chat sendiri, gunakan https://wa.me/
Contoh: https://wa.me/6281234567890
Jangan menggunakan format seperti ini https://wa.me/+62-812-3456-7890
Untuk membuat tautan Klik untuk Chat sendiri dengan pesan yang telah tertulis yang akan ditampilkan secara otomatis di bidang teks dalam chat, gunakan https://wa.me/nomorteleponwhatsapp?text=teksberkodeurl, di mana nomor telepon whatsapp adalah nomor telepon lengkap dalam format internasional dan teks berkode URL adalah pesan yang telah tertulis berkode URL.
Contoh: https://wa.me/6281234567890?text=Saya%20tertarik%20dengan%20tutorial%20pada%20blog%20Anda
Setelah mengeklik pada tautan tersebut, daftar kontak akan ditampilkan untuk dapat kita kirimi pesan.
Sangat mudah bukan tutorial cara melakukan chat WA tanpa menyimpan nomor terlebih dahulu. Semoga bermanfaat. Bila ada pertanyaan silahkan tinggalkan di kolom komentar dibawah. Sebisa mungkin akan saya bantu jawab. Trimakasih.